Tuesday, December 5, 2023
More

    Alam pun Berbicara

    Oleh: Br. Gerardus Weruin, MTB di hari peringatan HPSN.

    MajalahDUTA.Com, JPIC- Kupinjamkan kata-katamu, hai manusia

    Untuk mengatakan pedih dan laranya egomu

    Agar kau paham dan insaf betapa sakit dan deritaku

    *

    TANAH: Apakah salahku, hai manusia?

    Engkau dariku dan aku bagianmu

    Kelak engkau kembali menyatu denganku

    Aku menumbuhkan segalanya bagimu

    Darinya engkau bertahan hidup

    Tetapi kau taburi kimia dan mendandani aku dengan sampah

    Dari Nalar yang kau banggakan ilmu pengetahuan dan teknologi modern.

    *

    AIR: Apakah kurangnyaku, hai manusia?

    Aku jauh kau mencariku

    Aku tidak datang engkau merintih

    Aku ada di dalam dirimu,

    tetapi kau cemari aku dengan limbah kimia dan sampah

    aku mengalirkan kehidupan dengan bebas

    namun kau renggut kebebasanku dengan permainan komoditas

    makna dan nilai diriku tidak lebih dari ekonomi

    *

    UDARA: Apakah dosaku, hai manusia?

    Kuberikan diriku dengan cuma-cuma

    Tanpa sedetikpun kutinggalkan dirimu,

    tetapi kau lebih bangga menghirup oksigen dalam tabungan

    Dimanakah pohon-pohon?

    Hutan rimba telah berganti Sawit yang menjanjikan panas membara

    Semuanya bungkam dalam dan demi duit… duit … duit…

    *

    Sadarlah! Kami tidak membutuhkanmu

    Suatu yang pasti kamu membutuhkan kami

    Ilmu dan teknologi telah melenyapkan hidupmu sendiri

    Hidup yang harmonis semakin menjauh

    Seperti mengejar bayanganmu sendiri di siang hari.

    *

    Related Articles

    Stay Connected

    1,800FansLike
    905FollowersFollow
    7,500SubscribersSubscribe

    Latest Articles